https://pejalan22.blogspot.com/merupakan sebuah Website tentang informasi dan cerita dari sebuah petualangan dan kepecintaan alam. banyak cerita tentang mendaki gunung, pantai-pantai di Indonesia yang mungkin bagi si petualang adalah "kepingan surga". di dalam Website kini juga ada himbauan bagi pembacanya untuk selalu mencintai alam dan menjaga kebersihan alam. meskipun Website ini baru di bangun, namun saya yakin bahwa kedepannya website ini akan menjadi media informasi dan obsesi bagi pembacanya untuk berpetualang dan mencintai lingkungan.
Pendakian Gunung Penanggungan (tek-tok) Dan Cocok Bagi Pendaki Pemula Poto; Aku, Habi, Rofi di Puncak Bayangan. Gunung Penanggungan (nama kuna: Gunung Pawitra) ( 1653 mdpl ) adalahgunung berapi kerucut dalam kondisi istirahat yang berada di Jawa Timur, Indonesia. Posisinya berada di perbatasan dua kabupaten, yaitu Kabupaten Mojokerto (sisi barat) dan Kabupaten Pasuruan (sisi timur) dan berjarak kurang lebih 55 km sebelah selatan kota Surabaya. Gunung Penanggungan merupakan gunung kecil yang berada pada satu kluster dengan Gunung Arjuno dan Gunung Welirang yang jauh lebih besar. Meskipun kecil, gunung ini memiliki keunikan dari sisi kesejarahan, oleh karena di sekujur permukaannya, mulai dari kaki sampai mendekati puncak, dipenuhi banyak situs kepurbakalaan yang dibangun pada periode Hindu-Buddha dalam sejarah Indonesia. Gunung Penanggungan sering dianggap sebagai miniatur dari Gunung Semeru karena hamparan puncaknya yang sama-sama terdapat pasir dan batuan yan...
Komentar
Posting Komentar